Aura Kasih

Aura Kasih

Detail

Nama: Sanny Aura Syahrani
Negara: Indonesia
Jenis Kelamin: Perempuan
Lahir: Feb 26, 1987
Umur: 37

Sanny Aura Syahrani (lahir 26 Februari 1987), yang lebih dikenal dengan Aura Kasih adalah seorang aktris, penyanyi, dan model Indonesia. Aura memulai kariernya dari modeling dengan menjadi finalis pada pemilihan Miss Indonesia tahun 2007, mewakili Provinsi Lampung.

Karier

Aura mengawali karier sebagai finalis Miss Indonesia pada tahun 2007, dengan mewakili provinsi Lampung. Tahun berikutnya, Aura merilis album perdananya, Malaikat Penggoda, dengan lagu utama berjudul "Mari Bercinta". Aura juga memulai debut aktingnya di tahun yang sama, yakni melalui film Basahhh....

Pada tahun 2009, Aura bermain dalam film Asmara Dua Diana. Aura juga menyanyikan lagu tema untuk film tersebut, yang terdapat dalam album Puncak Asmara.